Bahan Membuat Pisang Goreng Kulit Pangsit
- 1 Larik Pisang Kepok Matang.
- 1/4 Kg Kulit Pangsit.
- Secukupnya Gula Pasir.
- Secukupnya Keju.
- Secukupnya Meses Coklat.
- Susu Kental Manis.
- Air.
- Minyak Goreng.
Langkah Memasak Pisang Goreng Kulit Pangsit
- Kupas Pisang dan potong menjadi beberapa bagian tergantung keinginan.
- Lumuri kulit pangsit denngan sedikit air (bagian dalam yang akan di isi pisang).
- Taruh pisang di bagian yang di lumuri air tadi tambahkan keju/meses/gula pasir.
- Tambahkan Susu Kental Manis sebagai penguat rasa (opotional tergantung selera).
- Rekatkan ujung-ujung nya sehingga terbentuk seperti di foto / bisa di bentuk segitiga juga tergantung selera..
- Rekatkan menggunakan air, bisa juga menggunakan putih telur (tapi saya lebih suka pakai air tetep bisa lengket kok 😅).
- Goreng segera setelah di rekatkan..
- Goreng sampai kecoklatan, lalu taburi keju / susu kental manis / meses / gula..
- Selesai. 😊 Nikmati selagi hangat dan bisa di nikmati dengan teh hangat atau kopi..
- Cocok untuk cemilan anak-anak juga 😊. Selamat Mencoba.
Get Latest Recipe : HOME